Minggu, 14 Juli 2013

Buah-Buahan Dan Sayuran Pengusir Racun Tubuh

1. Alpukat
Alpukat merupakan buah yang tinggi akan antioksidan, termasuk glutation. Senyawa ini dapat membersihkan tubuh dengan mengeluarkan racun berbahaya yang ada dalam tubuh. Pengurangan racun dan bahan kimia yang ada dalam tubuh, membuat tubuh anda jadi lebih sehat.

2. Cranberry 
Buah yang termasuk dalam keluarga berry ini selain dapat mencegah infeksi saluran kemih ternyata juga bisa berperan dalam membuang racun tubuh. Buah cranberry bersifat antibakteri, sehingga mempunyai kemampuan mengeluarkan racun dalam tubuh.


3. Kubis 
Selain mengandung vitamin dan mineral, kubis juga mengandung sulfur. Sulfur bisa membantu mengusir bahan kimia yang ada dalam tubuh seperti residu pestisida dan berbagai obat-obatan kimia, yang berbahaya apabila terjebak dalam tubuh.


4. Jeruk nipis 
Jeruk nipis atau lemon mengandung vitamin dan antioksidan yang tinggi. Buah ini sangat efektif dalam melindungi hati serta mengusir bahan kimia yang ada dalam tubuh. Menambahkan jeruk nipis ke dalam minuman seperti teh hangat dan dikonsumsi secara teratur juga bermanfaat dalam menjaga kesehatan tubuh.


5. Brokoli 
Brokoli merupakan sayuran hijau yang kaya akan antioksidan dan bermanfaat dalam membantu mengeluarkan racun dalam tubuh. Brokoli juga mengandung enzim yang dapat membantu sistem pencernaan tetap bekerja secara efisien. Brokoliyang dikonsumsi tanpa melalui proses pemasakan alias mentah adalah yang terbaik, sebab kandungan nutrisinya tetap terjaga dan tidak berkurang.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Powerade Coupons